-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Ratusan Siswa SD Negeri dan Swasta, Ikuti Seleksi Pocil di Polres

Senin, 28 April 2025 | Senin, April 28, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-28T11:21:45Z
iklan


 


Pasaman Barat, smartsumbar.com, - Ratusan siswa SD Negeri dan Swasta se Pasaman Barat, Senin (28/4) ikuti seleksi calon Polisi Cilik (Pocil) di halaman Polres setempat, Simpang Empat.


Kapolres Pasaman Barat, Agung Tribawanto, pada kesempatan itu menyampaikan, tujuan pembentukan Pocil ini sebagai cara untuk menanamkan disiplin dan pengetahuan tertib  berlalu lintas sejak usia dini


Peserta yang mengikuti seleksi calon Polisi Cilik dari berbagai SD Negeri dan Swasta se Pasaman Barat, idealnya bukan untuk memisahkan antara satu sama lainnya dari setiap siswa yang mengikuti kegiatan ini.


Namun, karena jumlah Pocil yang dibina Polres Pasaman Barat, seperti untuk tahun ini terbatas, sementara peserta seleksi juga banyak, maka Polres Pasaman Barat, melalui pihak terkait laksanakan seleksi.


"Ini juga merupakan hajat yang bagi kami sangat luar biasa ya, karena tidak disangka sebelumnya peserta akan mencapai sebanyak ini. Maka kami berharap yang masih berlanjut ke tahap selanjutnya dapat terus semangat dan sportif, bagi yang tersisih di tahap sebelumnya jangan berkecil hati," tambah Kapolres, (gmz)

iklan

klan ukuran 250px x 250px

×
Berita Terbaru Update