![]() |
Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, hadiri pertemuan bulanan DWP |
Pasaman Barat, smartsumbar.com, - Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diwakili Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, menghadiri pertemuan bulanan warga Darma Wanita Persatuan (DWP) se Pasaman Barat di aula kantor itu, Simpang Empat.
Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, mengatakan, darma wanita adalah organisasi khusus kaum ibu sekaligus istri pegawai negeri di setiap instansi pemerintah, baik di jajaran pemerintah daerah maupun instansi vertikal, seperti jajaran Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat.
Keberadaan organisasi DWP, seperti di jajaran Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, ulas Suharjo, bukan juga sekedar pelengkap organisasi khusus istri pegawai negeri di kantor, tapi pendukung serta pendamping suami ketika bekerja, apakah di Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat maupun di KUA (Kantor Urusan Agama) dan madrasah negeri.
Yang patut menjadi perhatian bersama, ulas Suharjo adalah, Pertama. Peningkatan kinerja pengurus dengan anggota, Kedua. Laksanakan program kerja, sesuai bidangnya sesuai jadwal dan tempat yang ditetapkan. Ketiga. Tingkatkan koordinasi, komunikasi dan saling informasi antar sesama,
Ketua DWP Unit Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Ny. Nurmailis Rali Tasman, sampaikan, maju atau tidak, eksis atau tidak dan berkembang atau tidaknya organisasi (DWP) di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, harus dilaksanakan secara bersama.
Untuk itu, Ketua DWP Unit Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat minta segenap keluarga besar, baik sebagai unsur pengurus maupun anggota untuk saling bekerjasama, koordinasi dan komunikasi antar sesama, sehingga peran organisasi ini terus maju dan keberadaannya dirasakan semua pihak, termasuk pegawai negeri di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat.
Kepada kepala kantor selalu pembina DWP termasuk di KUA atau madrasah negeri se Pasaman Barat diminta bantuan, dukungan dan bimbingannya secara berkesinambungan. "Peran serta, dukungan bimbingan dan pembinaan kepala kantor atau kepala KUA dan kepala madrasah negeri, untuk kejayaan DWP ke depan, sangat penting dan diharapkan. (gmz)