-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Rekrutmen Calon PPPK dan PNS, Diperpanjang

Kamis, 23 Januari 2025 | Kamis, Januari 23, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-01-23T08:53:08Z
iklan

Suharjo 

 


Pasaman Barat, smartsumbar.com, - Kasubbag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Suharjo, sampaikan, rekrutmen calon PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja), seperti di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diperpanjang.


Tahun ini, katanya, proses rekrutmen bagi calon PPPK dan calon PNS (Pegawai Negeri Sipil), seperti di jajaran Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diperpanjang. Ke depan, tidak ada lagi pegawai honor yang bertugas di lingkungan Kementerian Agama, seperti Pasaman Barat", kata Suharjo, pada apel pagi di halaman kantor itu, Simpang Empat, Kamis (23/1).


Seiring hal itu, Suharjo minta setiap pegawai honorer,  persiapkan diri masing-masing, sesuai persyaratan yang ditentukan. Sehingga data pegawai honorer yang ada benar-benar terupdate di daftar nama calon PPPK dan calon PNS di setiap instansi di lingkungan Kementerian Agama.


Yang jelas, ingat Suharjo, tunggu saja informasi lebih lanjut, termasuk jadwal seleksi dan dimana lokasi yang akan dijadikan tempat pelaksanaan seleksi. Sehingga ketika jadwal dan lokasi seleksinya telah ditentukan, ikuti proses atau tahapan itu dengan maksimal.

 

Tetap Dibayarkan Gajinya 

Kepada PPK (Pejabat Pembuat Komitmen), pengelola keuangan dan tim teknis lain, bayarkan gaji setiap pegawai honorer dimaksud sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku. Jika mereka diangkat menjadi PPPK dan PNS, secara otomatis gaji yang mereka terima sebagai honorer dicabut, dan masuk dalam daftar gaji PPPK.


"Insya Allah, seluruh pegawai honorer yang bertugas di Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Kantor Urusan Agama (KUA) dan di madrasah negeri akan diangkat menjadi PPPK dan PNS. Ke depan, tidak ada lagi pegawai di lingkungan Kementerian Agama, seperti Pasaman Barat berstatus sebagai honorer. (gmz)

iklan

klan ukuran 250px x 250px

×
Berita Terbaru Update