![]() |
Penerbit Erlangga dan Kankemenag Pasaman Barat, Kerjasama |
Pasaman Barat, smartsumbar.com,, - Penerbit buku Erlangga Cabang Pasaman Barat, Kamis (5/12) jalin kerjasama dalam pengadaan serta pendistribusian buku paket pelajaran pada madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat.
Kerjasama kedua pihak, dihadiri kepala madrasah negeri dan swasta se Pasaman Barat, digelar di Aula Instansi Vertikal tingkat kabupaten itu, Simpang Empat. Dari pihak penerbit dihadiri Ibrahim, Budi dan Hadi. Dari Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diikuti Kepala Kantor, Rali Tasman, Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad), Hilaluddin, Analisis Sumberdaya Aparatur, Edisman, dan Pranata Humas Ahli Muda, Gusmizar.
Tim Penerbit Erlangga, Ibrahim, menyampaikan, untuk tingkat Provinsi Sumatera Barat, bulan September 2024 lalu telah terjalin kerjasama antara pihak Penerbit Erlangga Padang dengan pihak Kanwil Kementerian Agama Sumatera Barat.
Seiring sekaligus tindak lanjut dari kerjasama itu, pihaknya berkoordinasi dengan Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diiringi Kasi Penmad, Hilaluddin dan Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, agar kerjasama kedua pihak tingkat provinsi, juga ditindaklanjuti di Pasaman Barat.
Melalui kesepakatan itulah, pihaknya datang dan menjalin kerjasama dengan pihak Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diikuti kepala madrasah negeri dan swasta se Pasaman Barat. Alhamdulillah, harapan bersama dan tindaklanjut dari provinsi terwujud di Pasaman Barat.
Pada kesempatan yang sama,. Pihak Penerbit, menjelaskan upaya agar bisa memajukan mutu pendidikan di madrasah. Menurut Ibrahim, perlu melalui pelatihan baik guru madrasah, siswa/I dan melengkapi buku modul atau paket, sesuai bidang studi, kelas dan tingkat satuan pendidikan yang bersangkutan.
Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Rali Tasman, sampaikan, pihaknya mengucapkan terima kasih, pihak penerbit hadir sekaligus berkoordinasi dan bekerjasama dengan jajaran Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat.
Terpenting dari hadir dan silaturahmi kedua pihak di aula Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat hari ini (Kamis- red) adalah dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan mutu lulusan setiap madrasah negeri dan swasta di Pasaman Barat.
Melalui kesepakatan dan kerjasama ini, tambah Rali Tasman, maka mutu lulusan dan kualitas pendidikan berbagai satuan pendidikan di madrasah terus meningkat dan lebih baik, sehingga bisa bersaing sekaligus sejajar dengan lembaga pendidikan sederajat lain di Sumatera Barat. (gmz)