Tim Polres Pasaman Barat Amankan Debat Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati |
Pasaman Barat, smartsumbar.com, - Tim Polres Pasaman Barat, dukung dan amankan debat terbuka pasangan calon bupati dan wakil bupati, sebagai tahapan Pilkada Pasaman Barat 2024 di aula kantor bupati, Simpang Empat, Jumat (8/11) malam.
“Untuk pengamanan jalannya debat terbuka antar pasangan calon bupati dan wakil bupati Pasaman Barat, 170 personel Polres diterjunkan" kata Kapolres, AKBP Agung Tribawanto di lokasi debat, Jumat malam.
Personel Polres yang bertugas, ditempatkan di posisi strategis dalam lokasi debat maupun luar kantor bupati, termasuk di jalan yang diwati para kandidat calon kepala daerah, untuk Pasaman Barat lima tahun ke depan.
Persiapan pengamanan yang matang dilakukan, dalam rangka minimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) selama debat berlangsung. Selain itu, memastikan kenyamanan peserta bersama pendukung yang hadir pada acara tersebut.
“Kami mengimbau dan mengajak kepada seluruh masyarakat yang datang pada acara agar selalu menjaga ketertiban dan mematuhi aturan yang berlaku pada acara ini demi kelancaran acara debat antar Paslon,” terang Kapolres.
Polres Pasaman Barat akan selalu tampil dan mempersiapkan pengamanan di setiap tahapan Pilkada dengan baik. Kamtibmas dan mensukseskan Pilkada tahun 2024 yang damai, kondusif dan lancar di Pasaman Barat. (gmz)