BNS, Sosialisasikan Sistem Keuangan Digital
Pasaman Barat, smartsumbarmcom, - Tim Bank Nagari Syariah (BNS) Cabang Simpang Empat, Jumat (10/11) pagi hingga sore kemarin, memberikan sosialisasi tentang pengelolaan keuangan secara digital di kantor PC (Pimpinan. Cabang) Muhammadiyah Kinali, Bunut Alamanda Kinali.
Sosialisasi pengelolaan keuangan secara digital yang dipimpin kepala BNS Cabang Simpang Empat, Rifka, diikuti unsur pimpinan PC Muhammadiyah Kinali, pengelola keuangan pondok pesantren, dan pengelola amal usaha di lingkungan cabang Muhammadiyah Kinali.
Ketua Muhammadiyah Kinali, diwakili, Wardina, menyampaikan, cabang Kinali dengan seluruh komponen di dalamnya sangat antusias dan apresiatif mengikuti kegiatan yang dikelola pihak BNS Cabang Simpang Empat.
Dalam perkembangan teknologi dan informasi saat ini, terutama bagi pengelolaan keuangan, masih terbatas, termasuk di amal usaha yang ada. Pengelola amal usaha di lingkungan persyaratan (Muhammadiyah) harus terbuka dan belajar menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan.
"Amal usaha yang dikelola warga Muhammadiyah, seperti di Kinali, memang perlu ditata secara, mulai dari pengelolaan keuangan hingga untuk urusan teknis lain. Selain jelas, tepat dan akurat, setiap pengelolaan keuangan yang dilaksanakan harus dilengkapi dengan bukti yang lengkap dan cukup, sesuai ketentuan yang berlaku", katanya.
Pimpinan BNS Cabang Simpang Empat, Rifka, menyampaikan, seiring perkembangan zaman dan kemajuan arus teknologi informasi saat ini, berbagai layanan dan sistem penatakelolaan data dan keuangan selalu berbasis digital, dan bisa dimanfaatkan secara maksimal, menurut sistem dan format isian yang ada.
Sebagai pengelola jasa perbankan, ingat Rafika, pihaknya merasa peduli dan bertanggung jawab memberikan ilmu terkait, sesuai tugas, fungsi dan kewenangan yang ada pada pihaknya. Jika ada pengelola keuangan di lingkungan PC dan amal usaha di lingkungan Muhammadiyah Kinali, butuh bimbingan secara teknis, silahkan hubungi pihaknya. (gmz)