-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Kabag Tata Usaha Kanwil, Tinjau Layanan Digital KUA kecamatan Pasaman

Kamis, 29 Desember 2022 | Kamis, Desember 29, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-29T09:22:10Z
iklan

Layanan Digital KUA Pasaman 

 


Pasaman Barat, smartsumbar..com  - Kabag Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama Sumatera Barat, Miswan, Kamis (29/12) tinjau aplikasi dan pemanfaatan jaringan digital di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pasaman, Simpang Empat.


Kunjungan Mantan Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat ke KUA Kecamatan Pasaman itu, didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diwakili Kasi Bimas (Bimbingan Masyarakat) Islam, Ronaldi, bersama Kepala KUA setempat, Zulfikar, bersama jajaran.


Miswan, dihadapan Kasi Bimas Islam, Ronaldi, Kepala KUA Pasaman, Zulfikar, bersama jajaran, menyampaikan, kantor urusan agama, bukanlah instansi pemerintah yang mengurus layanan tertentu, seperti urusan nikah, rujuk, haji, dan beberapa kegiatan khas keagamaan lain.


Tugas dan pekerjaan yang dilakukan jajaran KUA, seperti di 11 kecamatan se Pasaman Barat, termasuk untuk layanan moderasi beragama. Moderasi beragama dimaksud, bukan hanya berupa layanan umat beragama , secara internal maupun lintas agama.


Secara nasional, terang Miswan lagi, pemerintah menugaskan kepada Menteri Agama atau Kementerian Agama, melaksanakan program moderasi beragama.  Selain umat beragama Islam, yang eksis dan ambil bagian dalam rangka peningkatan kualitas moderasi beragama di tanah air, termasuk seluruh agama yang diakui di negara ini, yaitu Agama Katolik, Hindu, Budha, Protestan, dan Agama Konghucu.


Berkaitan layanan digital, sebagai pelaksanaan program revitalisasi di KUA Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, tentu harus lebih eksis, lebih giat, dan harus moderat. KUA bersama segenap aparatur yang ada di dalamnya, harus peduli dengan perubahan dan perkembangan zaman, termasuk eksis di dunia digital.


Kasi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Ronaldi, didampingi Kepala KUA setempat, Zulfikar, pada kesempatan yang sama menyampaikan, seiring ditetapkannya KUA Kecamatan Pasaman, sebagai pelaksana program revitalisasi KUA di Kabupaten Pasaman Barat, tentu harus lebih instan memanfaatkan fasilitas teknologi dan informasi, melalui pemanfaatan fasilitas digital yang ada.


Di KUA Kecamatan Pasaman, tambah Ronaldi, dikuatkan Zulfikar, buku tamu secara digital dengan peralatan sarana elektronik telah xaktif, malah telah dimanfaatkan siapa saja yang berkunjung ke KUA Kecamatan Pasaman di Simpang Empat. (gmz)

iklan

klan ukuran 250px x 250px

×
Berita Terbaru Update