Wagub Audy, Resmikan Penerbangan Perdana BIM - Kuala Lumpur |
Padang, smartsumbar.com - Rute penerbangan Padang - Kualu Lumpur, Malaysia Maskapai penerbangan Air Asia dari Kuala Lumpur dengan nomor penerbangan AK 403,dari BIM (Bandara Internasional Minangkabau) Padang, resmi membuka kembali. Penerbangan perdana dari Kuala Lumpur menuju BIM, dimulai hari Sabtu, 1 Oktober 2022 kemarin, sekitar pukul 07:50 WIB.
Dan penerbangan perdana dari BIM ke Kuala Lumpur, Malaysia di hari yang sama dilepas Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Barat, Audy Joinaldy sekitar pukul 08:30 WIB. Selain wakil gubernur, hadir di BIM pada kesempatan itu, Ketua DPRD Sumatera Barat, kepala Dinas Perhubungan Sumatera Barat, pihak Angkasa Pura, manajemen Air Asia, dan pihak terkait lain.
Wagub, Audy joinaldy, ketika melepas maskapai Air Asia dari BIM menuju Kuala lumpur, pagi kemarin, menyampaikan, pihaknya sangat bangga. Penerbangan perdana Air Asia hari ini ,(Sabtu, 1 Oktober 2022,), bertepatan dengan Hari Jadi Provinsi Sumatera Barat yang ke-77.
Seiring hal itu, pihaknya juga berharap, dibukanya kembali akses Air Asia dari BIM ke Kuala Lumpur akan membantu pertumbuhan ekonomi Sumbar, khususnya di sektor pariwisata dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Sumatera Barat.
"Setelah sekian lama, rute penerbangan Padang - Kuala Lumpur, mulai hari ini (Sabtu, 1 Oktober 2022) dibuka kembali. Pembukaan BIM ini tentunya membuka peluang bagi dunia pariwisata dan UMKM Sumatera Barat," tutur Audy Joinaldy lagi mengakui.
Sebelumnya, pihak Air Asia menyampaikan rute Padang - Kuala Lumpur flight AK 402 dan AK 403 akan melayani penerbangan setiap Selasa dan Sabtu, dengan rata-rata penerbangan di pagi hari. (gmz)