![]() |
ZULFIKAR (DIKIRI) |
Pasaman Barat, smartsumbar.com - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pasaman, Zulfikar, Kamis dan Sabtu 18-20 Agustus 2022, mengikuti Capacity Building Revitalisasi KUA tingkat Sumatera Barat. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Safari INN Pariaman.
Capacity Building yang dilaksanakan Kanwill Kementerian Agama Sumatera Barat, melalui Bidang Urusan Agama Islam (Urais) itu, diikuti 16 kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten dan Kota, Kepala Seksi (Kasi), dan kepala KUA di provinsi ini.
Kepala Kanwil Kementerian Agama Sumatera Barat, Helmi, dihadiri Kabag Tata Usaha, Miswan, dan Kabid Urais, Edison, Kabid Pendidikan Madrasah (Penmad), Hendri Pani Dias, Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Ramza Hesmen, dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pariaman, Rinalfi, ketika membuka kegiatan menyampaikan, di tahun 2022 ini 16 KUA di Sumatera Barat mengikuti program revitalisasi.
Dijelaskan Helmi, Revitalisasi KUA adalah program prioritas Kementerian Agama secara nasional. Selain dijuluki sebagai lembaga Kementerian Agama di tingkat kecamatan, KUA harus jadi pusat layanan terbuka bagi masyarakat di tingkat kecamatan. Selain itu, KUA menjadi rujukan masyarakat terhadap berbagai hal berkaitan dengan aspek keagamaan.
Capacity building yang dilaksanakan selama tiga hari, ulas Kepala Kanwil itu, menghadirkan Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah, H. M. Adib Machrus, Trainer dan Motivator Nasional Arlin Teguh dan Pejabat Kanwil, sebagai pemateri pada kegiatan itu.
Kabid Urais, Edison, melalui laporannya menjelaskan, selain menjalankan program kerja kelembagaan, Capacity building selama tiga hari ini, juga sebagai ajang koordinasi dan pencerahan tentang pentingnya pengetahuan terhadap revitalisasi KUA bagi kantor urusan agama yang mengikuti program revitalisasi di tahun 2022, tapi dalam rangka meningkatkan kualitas aparatur KUA ketika menjalankan tugas atau pekerjaan sebagai pelayan masyarakat di wilayah kerjanya.
Kepala KUA Kecamatan Pasaman, Zulfikar, yang mengikuti kegiatan itu, menyampaikan, cukup banyak ilmu pengetahuan wawasan sekaligus pengalaman yang diperoleh dari kegiatan ini.
Seiring hal itu, pihaknya akan melakukan koordinasi, konsolidasi dan pembinaan kepada semua pihak, terutama mitra kerja lembaga. Khusus bagi aparatur di lingkungan KUA Kecamatan Pasaman, secara kelembagaan, terus dilakukan bimbingan dan pencerahan.
Sehingga, tambah Zulfikar, program refitalisasi KUA di kawasan ibukota kabupaten ini, benar-benar terlaksana, seperti yang diharapkan. Untuk itu, dukungan dari kerjasama semua pihak, sangat diharapkan. (gmz)