Wahdatul, Salah Seorang Siswa MAN ke Jakara |
Pasaman Barat, smartsumbar.com – Dua siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) berbeda di Pasaman Barat, Kamis (2/6) menuju Jakarta, mengikuti babak final lomba fisika tingkat nasional tahun 2022. Untuk tingak provinsi, babak final fisika diikuti lima orang, yaitu dua dari Pasaman Barat, dua dari MAN Insan Cendikia MAN IC Padangpariaman, dan satu dari MAN Sawahlunto.
Dua siswa MAN di Pasaman Barat adalah, Wahdatul Aulia, siswa MAN 1 Pasaman Barat di Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, bersama Widia Rifwa, siswa MAN 2 Pasaman Barat di Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang, jelas Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, diwakili Plt Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad), Bakrizal di Simpang Empat, Kamis.
Diikutinya babak final pada lomba bidang studi fisika tingkat nasional pada kompetisi sains siswa muslim Indoesia (Kossmi) di Universitas Al-Azhar Indonesia Jakarta, akan berlangung dari tanggal 4 sampai 6 Juni 2022 depan, jelas Ferry Jufri, Kepala MAN 1 Pasaman Barat, dan Suardi, Kepala MAN 2 Pasaman Barat secara terpisah.
Melihat potensi dan kemampuan dua siswa MAN berbeda di Pasaman Barat, kata mereka, berarti tingkat kemampuan serta potensi peserta didik tingkat madrasah, MI, MTs atau MA dari daerah ini bisa diertimbangkan di tingkat nasional. “Jangan mentang-mentang Pasaman Barat di daerah perbatasan dan paling utara dari Sumatera Barat, peserta didiknya tidak bisa maju dan ikut bersaing”, kata Ferry Jufri dan Suardi, mengakui.
Yang jelas, tambah mereka, peserta didik tingkat MI, MTs, dan MA di Pasaman Barat, telah mengukir sejumlah pratasi membanggakan. Prestasi dimaksud bukan hanya tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi dan nasional. Kemampuan siswa dimaksud juga termasuk di kancan internasional, seperti pada beberapa tingkat internasional secara virtual, beberapa waktu lalu. (gz/irz)