![]() |
Posko Pemeriksaan Suhu di Pasbar Didirikan |
Pasaman Barat, smartsumbar.com-----Dalam rangka antisipasi
pencegahan COVID-19 di Kabupaten Pasaman Barat ( Pasbar), pemerintah daerah
setempat mendirikan posko pemeriksaan suhu tubuh bagi warga yang hendak masuk
ke wilayah tersebut.
Koordinator Gugus Tugas Percepatan Penanganan
COVID-19 Pasbar, Edi Busti mengatakan, posko di perbatasan
ini sengaja didirikan, terutama untuk mengendalikan arus lalu lintas orang
masuk Pasbar. Dan juga sekaligus bisa memantau persoalan pangan yang keluar
dari daerah Pasbar, katanya Sabtu ( 21/3/2020 ).
Posko ini didirikan sesuai instruksi dari
Gubernur Sumbarsetelah melalui rapat bersama Bupati Pasbar. Gubernur meminta agar
segera mendirikan posko di perbatasan.
Dijelaskan bahwa ada tiga posko yang didirikan.
Pertama di perbatasan dengan Sumatera Utara di Kecamatan Ranah Batahan, dirikan
di Simpang Kampung Baru, terus di Kecamatan Talamau didirikan posko di
perbatasan dengan Kzeinpaten Pasaman dan di Kecamatan Kinali.
Ia menerangkan, tiga titik lokasi itu sebagai pintu
masuk ke wilayah Pasaman Barat. Setiap orang tidak bisa dilarang untuk datang,
tetapi perlu kewaspadaan bersama.
"Posko ini akan aktif selama 24 jam dan setiap
kendaraan yang masuk akan diprioritaskan di stop. Sedangkan untuk kendaraan
yang keluar tidak akan di stop," ujarnya.
Adapun petugas di setiap Posko direkrut dari
beberapa unsur diantaranya dari Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, TNI, Polri,
BPBD dan Satpol PP. ***ab/iz